POLIJE TURUT RAMAIKAN GELARAN EDU FAIR KABUPATEN BOJONEGORO BERIKAN INFORMASI MENGENAI JALUR MASUK DI POLIJE

Gelaran Edu Fair yang diselenggarakan oleh Musyawarah Guru Bimbingan Konseling (MGBK) Kabupaten Bojonegoro (7/2) berjalan sukses. Pada gelaran itu, Politeknik Negeri Jember (Polije) turut serta menjadi salah satu perguruan tinggi vokasi yang hadir, dimana terdapat puluhan perguruan tinggi baik negeri maupun swasta yang juga turut ikut andil dalam mensukseskan acara tersebut.

Bagi Syaiful Bachri, Ketua Tim Layanan Hubungan Masyarakat (Humas) Polije, Polije tidak henti-hentinya mengikuti kegiatan Edu Fair. Hal ini sangat penting, mengingat kehadiran Polije dalam gelaran tersebut membuat siswa-siswi serta guru BK SMA, SMK, maupun MA mendapatkan informasi secara langsung mengenai jalur pendaftaran maupun berkonsultasi mengenai program studi yang terdapat di Polije.

“Target kami tidak hanya untuk hadir mengikuti kegiatan ini saja, namun misi kami untuk memberikan konsultasi kepada siswa-siswa dan guru BK yang ada di Kabupaten Bojonegoro,” jelas Ketua Tim Layanan Humas tersebut.

Lanjut Syaiful Bachri, mengatakan jika disisi lain tim dari Polije juga menginformasikan mengenai keberadaan Program Studi di Luar Kampus Utama (PSDKU) dimiliki oleh Polije yang berada di dekat Kabupaten Bojonegoro.

“Kami juga memberikan informasi mengenai PSDKU yang ada di dekat sini yakni PSDKU Kampus 3 Nganjuk dan PSDKU Kampus 5 Ngawi. Sehingga calon mahasiswa tidak terlalu jauh dari Kabupaten Bojonegoro,” lanjut Syaiful Bachri.

Diharapkan dengan kehadiran Polije pada kegiatan Edu Fair di Bojonegoro dapat menambah wawasan bagi siswa-siswi SMA, SMK, dan MA, serta guru-guru se-Kabupaten Bojonegoro dan semangat untuk melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi. (hnf)