TINGKATKAN AKREDITASI JURNAL ILMIAH, PUSAT PENELITIAN DAN PENGABDIAN MASYARAKAT (P3M) POLIJE GELAR BIMBINGAN TEKNIS

Guna meningkatkan akreditasi/reakreditasi jurnal ilmiah di Lingkungan Politeknik Negeri Jember (Polije), Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) Polije gelar bimbingan teknis Peningkatan Akreditasi Jurnal Ilmiah. Bimbingan teknis ini digelar di New Kemuning (Polije) Resto, Selasa (22/8).

Bimbingan teknis ini turut mengundang narasumber yang berkompeten, seperti Yoga Dwi Arianda, ST. (Koordinator Jurnal dan Publikasi Ilmiah Kemdikbud), Dr. Andri Putra Kesmawan, S.IP., M.IP (Ketua Dewan Pengawas RJI), serta Sucipto, S.Kom., M.Kom (Chief Editor Jurnal Intensif Sinta 2).

Diselenggarakannya bimbingan teknis ini bertujuan agar dapat tersedia pemetaan jurnal ilmiah di Lingkungan Polije, serta meningkatkan kualitas Jurnal Ilmiah Inovasi dengan meningkatnya akreditasi SINTA Jurnal Ilmiah Inovasi dari 4 menjadi 3 atau 2.

 

Wakil Direktur Bidang Akademik Polije, Surateno, S.Kom, M.Kom., mengatakan jika dengan adanya bimbingan teknis ini nantinya diharapkan jurnal-jurnal yang ada di Polije akan meningkat akreditasinya, “Untuk saat ini rata-rata jurnal di Polije memiliki akreditasi SINTA Jurnal Ilmiah Inovasi 4. Diharapkan kedepannya akan naik menjadi 3 atau bahkan 2” Tutur Wakil Direktur Bidang Akademik Polije.

Wakil Direktur Bidang Akademik Polije juga menambahkan jika jurnal yang dipublikasi akan berdampak kepada kinerja institusi. Maka dari itu, diharapkan pengelolaan jurnal dapat dilakukan secara professional dan mengikuti kaidah-kaidah yang memiliki standarisasi.

Menurut Kepala P3M Polije, Dr. Ir. Hariadi Subagja, S.Pt., M.P., IPM., dalam sambutannya mengatakan jika dengan adanya bimbingan teknis ini, nantinya diharapkan akan meningkatkan semangat civitas akademika Polije untuk selalu menulis serta mempublikasikan hasil karyanya, “Polije sebagai Perguruan Tinggi Negeri belum memiliki pedoman baku terkait penyusunan jurnal. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini akan menghasilkan manajemen jurnal di lingkungan Polije”.

Kepala P3M juga berharap dengan kehadiran narasumber yang berkompeten dapat memberikan ilmu dan informasi agar peserta bimbingan teknis dapat mengelola jurnal dengan baik, serta narasumber sebagai mediator untuk mengakreditasi jurnal yang ditulis oleh peserta.