POLITEKNIK NEGERI JEMBER TERIMA KUNJUNGAN POLITEKNIK NEGERI PADANG UNTUK STUDI TIRU BLU BERBASIS SISTEM INFORMASI

Politeknik Negeri Jember (Polije) menerima kunjungan dari Politeknik Negeri Padang (PNP) pada hari Senin (18/3). Kunjungan yang bertujuan untuk melakukan Studi Tiru Badan Layanan Umum (BLU) Berbasis Sistem Informasi tersebut bertempat di Ruang Sidang Lantai II Gedung AAA.

Pada kegiatan kunjungan ini, Direktur Polije, Saiful Anwar, S.TP., M.P., turut hadir secara daring dengan menggunakan zoom meeting lantaran terdapat kegiatan lain yakni akreditasi di PSDKU Kampus 3 Nganjuk.

PNP yang dalam kunjungan ini juga diikuti oleh Direktur PNP, Dr. Ir. Surfa Yondri, S.T., S.ST., M.Kom., serta beberapa jajarannya menyampaikan terima kasih kepada Polije yang sudah menerima kunjungan ini.

“Kedatangan kami di sini memiliki tujuan ingin belajar bagaimana sistem administrasi akademik di Polije, serta keuangan yang ada di Polije semenjak menjadi BLU (Badan Layanan Umum),” tutur Direktur PNP.

PNP beberapa waktu yang lalu telah melakukan presentasi terkait BLU di Kementerian Keuangan. Sehingga dengan status Polije yang telah BLU terlebih dahulu sehingga kami harus banyak belajar ke Polije.

“Kami ingin belajar dan meniru bagaimana transisi Polije dari satuan kerja terpusat ke BLU. Kami juga berencana untuk mengirimkan tim lagi ke Polije guna studi tiru untuk hal yang lainnya,” kata Direktur PNP.

Bagi Direktur Polije, mengatakan Polije sangat terbuka kepada PNP yang ingin belajar mengenai BLU. Polije yang merupakan kampus unggulan dan kampus Teaching Factory (Tefa) banyak dikunjungi beberapa institusi baik pemerintahan maupun swasta.

“Memang Polije menjadi rujukan bagi berbagai institusi untuk melakukan studi tiru ataupun kerja sama. Polije sangat terbuka untuk didatangi oleh berbagai institusi,” jelas Direktur Polije melalui zoom meeting.

Direktur Polije juga berpesan kepada Wakil Direktur Bidang Keuangan Dan Umum, Dr. Yossi Wibisono, S.TP., M.P., serta Wakil Direktur Bidang Perencanaan, Kerjasama Dan Sistem Informasi, Agung Wahyono, S.P., M.Si., Ph.D., untuk menjelaskan dengan detail mengenai BLU.

“Saya titip pesan kepada Mas Wadir 2 dan Mas Wadir 4 yang kebetulan waktu itu yang mempersiapkan segala sesuatunya untuk beralih status ke BLU. Sehingga saya mempercayai untuk menjelaskan sedetail-detailnya kepada tamu kita dari PNP,” tutur Direktur Polije.

Diharapkan Polije dan PNP dapat bersinergi dengan baik bukan hanya sampai pada kunjungan kali ini saja, tetapi kedepannya juga akan terus berkembang bersama untuk mencerdaskan anak-anak bangsa. (hnf)