Politeknik Negeri Jember (Polije) kembali menggelar International Conference on Food and Agriculture (ICoFA) dan International Conference on Social Science, Humanity and Public Health (ICoSHIP) pada hari Sabtu (18/11). Kegiatan internasional tersebut, pada tahun ini diselenggarakan di Hotel JW Marriot, Surabaya.
Pada tahun ini kegiatan ICoFA mengusung tema Enhancing a Substainable Future for Food and Agriculture’s Technology in Saving the Planet yang menghadirkan keynote speakers yakni Prof. Ir. Dyah Maharani, S.Pt., M.P., Ph.D. dari Universitas Gadjah Mada, Dr. Nishu Gupta dari Norwegian University of Science and Technology (NTNU) in Gjøvik, Norway, serta Prof. Dr. Said Ziani dari ENSAM, Mohammed V University in Rabat, Morocco. Kegiatan ICoFA mendiskusikan beberapa hal penting seperti Agriculture Engineering and Biotechnology, Organic Agriculture, Animal Science Related to Food, Food Science and Technology, Food Safety, Food Security and Sovereignty, IT for Agriculture, Renewable and Novel Energy Sources, Socioeconomics Related to Food and Agriculture.
Sementara itu untuk ICoSHIP menghadirkan keynote speakers yakni Prof. Benny Tjahjono, Ph.D., M.Sc., B.Eng. dari Coventry University, UK, Dr. Md. Faisal Kabir dari CARE Bangladesh, serta Prof. Dr. Ir. Nanang Dwi Wahyono, M.M. dari Politeknik Negeri Jember. Pada tahun ini kegiatan ICoSHIP mengusung tema Enhancing a Sustainable Future in The Fields of Social Sciences, Humanities, and Public Health dengan pembahasan mengenai Social Science and Humanities yakni membahas Communication Studies, Economics, Education, Law, Language, Culture, and Linguistics, Psychology, Sociology, Tourism, Anthropology, Arts and Religion. Serta Public Health yang membahas mengenai Behavioral Science, Health Education, Biostatistics, Environmental Health, Epidemiology, Health Services Administration, Health Behaviour, Health Services Management, Health Policy, Health Information System, and Nutrition.
Menurut Direktur Polije, Saiful Anwar, S.Tp, M.P., kegiatan ICoFA yang diselenggarakan ke-enam dan ICoSHIP yang ke-empat pada tahun ini dengan agenda seminar internasional. Selain dihadiri oleh keynote speaker dari dalam dan luar negeri, juga dihadiri oleh audient dari dalam dan luar negeri.
“Tentunya dengan adanya international conference seperti ICoFA dan ICoSHIP merupakan dalam rangka Dies Natalis Polije yang ke 35. Tentunya dengan Dies Natalis Polije yang ke 35 ini salah satu aktivitasnya yakni penguatan di bidang research yakni international conference. Isu yang dikembangkan di tahun ini selaras dengan visi yang dikembangkan oleh Polije yakni menjadi Politeknik Unggul di Asia Tahun 2035,” tutur Direktur Polije. (hnf)