National Agribusiness Fair yang merupakan agenda tahunan Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen Agribisnis Politeknik Negeri Jember digelar kembali pada tahun ini. Kegiatan ini digelar pada hari Sabtu (26/8) hingga Minggu (27/8) yang bertempat di Gelanggang Olahraga Perjuangan (GOR) 45 Politeknik Negeri Jember (Polije).
Rangkaian National Agribusiness Fair 2023 turut dimeriahkan dengan kompetisi Business Plan yang merupakan event tahunan dan diikuti oleh 90 peserta dari 24 Universitas di Indonesia. Kemudian dari 90 peserta tersebut telah diseleksi menjadi 26 peserta yang berhasil lolos ke babak final.
Kegiatan National Agribusiness Fair 2023 dibuka langsung dengan acara pemukulan gong yang dilakukan oleh Taufik Hidayat, S.E, M.Si., selaku Ketua Jurusan Manajemen Agribisnis Polije. Taufik Hidayat, S.E, M.Si., menyampaikan jika kegiatan ini merupakan event tahunan yang diikuti oleh berbagai universitas di Indonesia.
“Kegiatan ini dihadiri oleh 10 delegasi universitas di Indonesia. Semoga hasil dari kompetisi Business Plan 2023 ini dapat menghasilkan hasil yang terbaik dan menjadi inspirasi,” ujar Taufik Hidayat, S.E, M.Si.
Business Plan merupakan awal mula ide terbentuk dan akan dituangkan dalam rencana bisnis. Kegiatan ini juga merupakan ajang kompetisi di berbagai bidang terkait dengan bisnis di tingkat regional maupun nasional.
“Rencana bisnis akan menggambarkan ide bisnis generasi muda yang tertuang dalam bisnis plan. Pada tahun ini dalam rangkaian National Agribusiness Fair 2023, kita tetap akan menghadirkan kompetisi bisnis plan,” lanjut Taufik Hidayat, S.E, M.Si.
Kompetisi ini melibatkan dewan juri dan pakar nasional yang telah melalang buana perihal rencana bisnis maupun kegiatan lainnya.
Selain itu, para peserta nantinya juga akan diajak melakukan field trip ke Tefa yang ada di Polije. Serta sebagai penutup acara digelar juice party yang dimeriahkan beberapa guest star ternama.