Politeknik Negeri Jember (Polije) kembali mengirimkan mahasiswanya ke luar negeri. Kali ini Polije memberangkatkan mahasiswa Jurusan Teknologi Informasi, Prodi Teknik Komputer kelas internasional sebagai bentuk kerja sama dengan Wuxi Institute of Technology angkatan 21 ke kota Yancheng, China. Mereka adalah Bayu Angga Panca Kurniawan, Bramantyo Rahardyan Firmansyah, Cindy Afcarina, Fikri Husein, Fitrah Destra Putra, Habib Maulana, Muchammad Ilham Muhaimin, Raihan Zulfahmi, Rizki Romadhoni, Safatulloh Arsy Rahman, serta Ubaid Lubis Pangayoman.
Disana para mahasiswa juga melaksanakan magang di Jiangsu Delong Nickle Industry Co. Ltd. selama kurang lebih lima bulan hingga April 2024. Mereka ditugaskan untuk menjadi bagian monitoring dan mengawasi K3 (Kesehatan, Keselamatan, Kerja) pekerjaan di smelter pabrik Nickel Industry tersebut.
Menurut Bayu Angga Panca Kurniawan, salah satu mahasiswa mengakatakan jika mereka banyak belajar terkait pembuatan stainless steel, mulai dari bahan baku menjadi bahan setengah jadi.
“Pengalaman di sini sangat seru, banyak menambah wawasan dan juga pengalaman karena kami berada di luar negeri khususnya China, dan kami di sini juga melaksanakan magang. Jadi kami bisa mendapatkan kesempatan yang tidak banyak orang lain rasakan, yakni bisa sekolah dan juga merasakan culture kerja di negara luar,” jelas Bayu.
Menurutnya kegiatan yang mereka lakukan di China dapat membantu dalam perencanaan karir mereka kedepannya. Serta menjadi pengalaman berkesan bagi mereka. Bayu juga berharap program ini tidak hanya dia dan kawan-kawannya saja yang dapat merasakan.
“Kami berharap adik-adik penerus kami bisa meneruskan semangat belajar dan semangat akan haus ilmu pengetahuan, dan juga semoga bisa menambah pengalaman mereka. Karena sejatinya guru terbaik adalah pengalaman,” ungkap Bayu.
Salah satu hal menarik yang diceritakan Bayu pada saat melakukan magang yakni perbedaan iklim di China dengan di Indonesia.
“Di sini kita orang Asia Tenggara bisa merasakan 4 musim di negara Asia, dan kami khususnya orang Indonesia sangat senang dan menarik dengan Salju. Nah menurut saya saat turun salju, itu adalah hal menarik yang harus semua orang tahu,” tutup Bayu. (hnf)