Politeknik Negeri Jember (Polije) menggelar Workshop Kurikulum Outcome Based Education (OBE) dan Outcome Based Assesment (OBA). Kegiatan Workshop ini digelar di Java Lotus Hotel Jember pada hari Selasa (27/2). Pada kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Direktur Polije, Saiful Anwar, S.Tp., M.P.
Workshop OBE dan OBA turut diharidi narasumber dari Tim Kurikulum Pusat Direktorat Pendidikan Tinggi Vokasi dan Kadin Jawa Timur yang diwakili oleh Dr. Nurul Indah Susanti, M.Si., Psikolog, yang merupakan Direktur Kadin Institut.
Menurut Dr. Nurul Indah Susanti, M.Si., Psikolog., kegiatan ini sangat baik karena menjawab dari Perpres 68 Tahun 2022, bahwa kebutuhan pendidikan harus sesuai dengan kebutuhan industri.
“Polije telah mengambil langkah strategis dengan menggelar kegiatan ini yang dihadiri oleh Direktur, Wakil Direktur, dan Dosen. Tujuannya untuk menyatukan persepsi dan mengimplementasikan kebutuhan industri ini apa saja dan memetakan serta disingkronkan dengan yang diajarkan di Polije,” tutur Dr. Nurul.
Bagi Direktur Polije, kehadiran Kadin Institut dalam kegiatan banyak memberikan resep mengenai kebutuhan industri. Dengan sinergi antara Polije dengan Kadin akan lebih mematangkan terkait dengan link and supermatch antara Polije dengan industri.
“Melalui Kadin maka supply kebutuhan sumber daya manusia yang unggul dan dibutuhkan industri akan dipersiapkan dengan sebaik-baiknya,” jelas Direktur Polije.
Ratih Ayuninghemi, S.ST., M.T., Kepala Pusat Pengembangan, Pembelajaran dan Penjaminan Mutu Pendidikan (P4MP), menyampaikan P4MP memfasilitasi kegiatan ini. Kegiatan ini dihadiri oleh peserta dari unsur Ketua Jurusan, kepala UPA LUK, P4M, Koordinator Prodi, serta Tim Kurikulum.
“Kami ingin menyampaikan kepada Koordinator Program Studi untuk mengoptimalkan kurikulum link and match antara Polije dengan industri. Selain itu kegiatan ini sebagai langkah teknis untuk menuju akreditasi Internasional,” ungkap Ratih. (hnf/iq)